Project Karikatur Latih Mental Kerja

Karikatur Pak Dafid, Karya Bahtera

Karikatur Pak Dafid, Penggiat GSM dari Jepara ini dibuat oleh Bahtera, siswa kelas XI Animasi 3. Project pembuatan karikatur dan gambar wajah secara manual merupakan salah satu bagian dari project riil yang diberikan kepada murid-murid yang memiliki bakat dan minat di bidang tersebut.  Project  riil ini sebagai salah satu cara kami memberikan kesempatan murid untuk mengasah keterampilan dan sekaligus mengenalkan kepada pola kerja yang sesungguhnya. Peran guru dalam project ini adalah menjadi jembatan penghubung antara murid dan klien. Sengaja saya tawarkan kepada pihak-pihak yang sekiranya membutuhkan jasa pembuatan karikatur ini.

Puji syukur, dalam beberapa hari ini, project pembuatan karikatur dan gambar wajah secara manual mendapatkan pesanan, di antaranya dari Pak Dafid, Bu Rini, Pak Daryono dan Bu Eny. Inilah yang bisa kami lakukan. Bukan memberikan tugas, namun memberikan tantangan melalui project riil. Secara bertahap, murid-murid lain yang memiliki passion di bidang ini saya beri kesempatan untuk bergabung. Karena dengan cara inilah, project riil dapat berlanjut dan terus dijalankan. Lambat laun, mereka juga kami ajarkan untuk mempromosikan usaha yang dijalankan.  Bukan sekedar hasil yang kami targetkan dalam project riil ini, namun jauh lebih mendasar adalah proses yang dijalankan murid. Mereka sedang dilatih berkreasi dan disiplin terhadap waktu yang disepakati dalam menyelesaikan tantangan. Semoga menginspirasi.

 

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *