Project Animasi dari Relief Candi Menarasikan Kebanggaan terhadap Nusantara

Candi Mendut - Balai Konservasi Borobudur
Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Candi_Mendut

Mengajak untuk kembali ke nusantara sudah menjadi tekad saya sebagai pendidik. Kebanggaan terhadap nusantara perlu dipupuk terus kepada anak didik kita. Siapa lagi kalau bukan kita? Apakah rela ketika anak cucu kita tidak mengenal leluhur nusantara ini? Apakah rela budaya nusantara yang sudah lama ada dan menjadi peradaban dunia justru terobrak-abrik oleh budaya asing yang lama menjajah nusantara ini. Tidak hanya harta benda yang dijarah dan dibawa ke negeri asing, namun budaya yang sudah melekat dihancurkan. Buktinya sampai saat ini kita tidak mengenal budaya nusantara seperti apa. Kalau kita akan melihat salah satu budaya nusantara, maka  lihatlah budaya yang masih dilestarikan di Pulau Bali. Ketika mampu melestarikan, mampu menjaganya, maka orang asing justru akan mencarinya.

Ketika jaman jahiliyah di negeri onta mulai mengubah peradabannya, di nusantara justru sudah begitu majunya. Terbukti dari ribuan bangunan Candi berdiri di bumi nusantara. Bagaimana mungkin ribuan Candi tersebut dibangun ketika pola pikirnya belum merdeka dan berbudaya?  Menarasikan kemajuan budaya nusantara hendaknya dilakukan secara masif kepada anak didik kita, sehingga diharapkan mereka akan termotivasi untuk berkarya yang lebih maju. Memang banyak tantangan yang dihadapi untuk menarasikan hal ini, karena banyak para hoaker yang sengaja membelokkan sejarah. Candi Borobudur yang begitu megahnya, dibelokkan dengan mengerdilkan bahwa candi tersebut dibuat dengan bantuan jin. Miris ketika melihat tontonan di sosial media tersebut. Sebegitunya, masyarakat nusantara yang memiliki jiwa seni tinggi, yang dikerdilkan dengan berita bohong tersebut.

Di jurusan Animasi SMK Negeri 11 Semarang, saya bersama tim guru memberikan tantangan-tantangan project pembuatan film-film pendek yang kisahnya diambil dari relief Candi. Salah satunya adalah kisah Dua Sekawan yang diambil dari relief Candi Mendut. Karya ini dibuat oleh Ridhofat siswa kelas X Animasi dengan dubber Diyarko dan naratornya  Hanna.

Inilah yang bisa saya lakukan untuk mengajak para murid untuk mencintai budaya nusantara yang sudah dimiliki ribuan tahun yang lalu. Semoga menginspirasi. Salam nusantara. Rahayu.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *