Pembelajaran kelas X Animasi 1

Awal bulan ini, 2 September 2024 saya mengajar di kelas X Animasi 1. Pukul 07.00 sampai 07.15 WIB, semua murid kelas X, XI dan XII Animasi yang akan mengikuti pembelajaran produktif animasi wajib mengikuti apel pagi di lapangan Wirya Khsetra. Seperti biasa, meskipun hanya sebentar, mereka saya ajak membangun konsistensi. Dalam apel pagi, saya juga mengapresiasi kepada murid-murid kelas XII yang sudah menjadi mentor dan saya juga mengapresiasi salah satu murid kelas X yang bernama Abel ketika sudah mampu membuat modeling 3D Candi Gedongsongo. Usai apel, murid-murid masuk ke ruangan. Kelas X Animasi 1 menuju lab manual, yang isinya beberapa komputer yang bisa digunakan.
Tidak mengurangi semangat, saya memberikan penjelasan bahwa pada hari ini, murid-murid yang belum menyelesaikan tantangan project 4 dan 5, hari ini diharapkan menyelesaikan sampai tuntas. Untuk project 5, diselesaikan dengan bantuan komputer atau laptop. Mengingat ruangan ini hanya beberapa komputer yang support untuk pembuatan modeling 3D menggunakan blender, maka beberapa murid saya titipkan kepada murid kelas XII Animasi di lab 3D untuk belajar modeling 3D. Mereka saat ini mengerjakan asset digital modeling 3D dengan tema alat tulis. Di lab 3D inilah, Devan Kalif, Evan, Aditya menjadi mentor untuk adik-adiknya yang semangat belajar.
Di lab manual, masih ada beberapa murid kelas X Animasi 1 yang layak menjadi mentor untuk teman-temannya, yakni Abel, Marchel dan Diana mendapatkan tugas untuk mendampingi membuat project 5. Mereka dengan sabar membantu teman-temannya untuk membuat dan meyakinkan bahwa teman-temannya dapat menyelesaikan project 5 ini. Yang tidak menggunakan komputer, murid-murid kelas X Animasi 1 menggunakan androidnya untuk membuat animasi dari komik guna menyelesaikan project 4. Inilah diferensiasi proses maupun produk yang diterapkan di kelas ini. Tetap semangat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *